Mahasiswa Santai dan Gaul

4 Tipe Mahasiswa, Anda Termasuk Yang Mana?

Diposting pada
Terdapat bermacam-macam tipe mahasiswa. Karakteristik mahasiswa terbentuk dari kebiasaan mereka menjalani kuliah. Tidak hanya gaya dan penampilan saja, tapi juga dari tingkah laku dan bagaimana mereka memandang dunia kampus.

Mengetahui tipe-tipe mahasiswa dapat bermanfaat. Kebiasaan yang melekat pada tiap mahasiswa kurang lebih akan menggambarkan bagaimana kehidupan mereka dan kira-kira seperti apa mereka ke depannya. Memang tidak akan tepat 100% karena selalu ada perbedaan hidup beberapa mahasiswa saat kuliah dan setelah lulus nantinya.

Setidaknya Anda dapat membantu memposisikan diri saat bergaul dengan mereka. Dan mengambil hal-hal yang baik dari mereka untuk menunjang kesuksesan kuliah seperti yang Anda inginkan. Berikut 4 tipe mahasiswa, Anda termasuk yang mana?

1. Serius

Tipe mahasiswa yang satu ini memang terkesan “Kutu Buku”. Ia akan lebih sering terlihat sendiri. Kalaupun berkumpul, maka teman-temannya juga hampir sama setipe dengannya. Ia lebih suka berdiskusi mengenai masalah mata kuliah, praktikum dan sebagainya.

Sangat jarang Mahasiswa Serius ini membicarakan hal lain di luar pembelajaran di kampus. Ia juga termasuk sulit untuk diajak sekadar bersenang-senang di luar waktu kuliah. Prinsipnya adalah “Tiada Hari Tanpa Belajar”.

Mungkin tipe yang satu ini akan terasa membosankan bagi kebanyakan mahasiswa lainnya. Tapi sesungguhnya, Ia adalah tempat yang sangat tepat bagi Anda saat butuh informasi atau memecahkan masalah terkait mata kuliah. Ia akan sangat bersemangat membantu Anda, karena itulah hal yang Ia suka.

Ciri lainnya adalah keaktivannya di ruang kuliah. Tidak hanya bertanya, tapi juga rajin menjawab pertanyaan yang diajukan oleh dosen. Catatannya cenderung rapi dan lengkap, yang juga menjadi acuan bagi teman-teman mahasiswa lainnya.

Tugas-tugas kuliah adalah kesukaannya. Ia dapat begitu dalam dan lengkap mengerjakan berbagai penugasan yang diberikan dosen. Memang biasanya prestasi kuliahnya sebanding dengan keseriusannya berkuliah.

Meski demikian, hal yang harus diperhatikan oleh Mahasiswa Tipe Serius adalah menjaga agar soft skill tetap tajam terasah. Hal ini karena kebutuhan di dunia kerja ataupun usaha tidak hanya ditentukan oleh nilai semata. Kemampuan personal dalam hal komunikasi, kerja sama, negosiasi, mengambil keputusan dan masih banyak lagi juga akan sangat menentukan.

Baca juga:

2. Santai dan Gaul

Tipe Mahasiswa Santai masuk sebagai salah satu dari 4 tipe mahasiswa. Tipe ini sangat terlihat saat tiba jadwal kuliah. Biasanya tipe mahasiswa ini tidak terlalu buru-buru menempati kursi di dalam kelas setibanya di kampus.

Ia masih bisa meluangkan waktu untuk mengobrol dengan teman-temannya di luar ruang kuliah. Beberapa bahkan sering terlambat masuk ruang kuliah.

Begitu juga dengan sikap dalam menghadapi tugas. Terkadang dikerjakan hanya dalam waktu semalam sebelum tugas dikumpulkan esok harinya. Apabila tugas yang diberikan begitu banyak dan mahasiswa lain seperti begitu sibuk mengerjakan, Ia masih dapat terlihat seperti tanpa beban menghadapinya.

Bukan berarti tipe mahasiswa yang santai ini pasti memiliki nilai yang biasa-biasa saja. Beberapa kasus mahasiswa yang terlihat selalu santai juga dapat mencapai IPK yang sangat memuaskan. Kuncinya adalah bagaimana Anda memanfaatkan waktu semaksimal mungkin termasuk kecepatan memahami materi di ruang kuliah.

Bagi Anda yang harus berjuang sedikit lebih keras dalam belajar tentunya jangan meniru tipe mahasiswa santai ini. Gaya belajar setiap orang memang berbeda, dan Mahasiswa Santai mungkin bukan tipikal karakteristik Anda.

Tetapi mahasiswa tipe santai dapat Anda jadikan contoh bagaimana Ia dapat lebih rileks menghadapi perkuliahan yang ketat. Bagaimana ketenangan berpikir dan bertindak akan sangat membantu menjalani perkuliahan yang terkadang terasa menjadi beban bagi sebagian mahasiswa.

Yang harus diperhatikan oleh Mahasiswa Santai adalah bagaimana Ia dapat menyesuaikan diri dengan kedisiplinan. Ini akan sangat dibutuhkan dalam dunia kerja nantinya.

Selain santai, biasanya mahasiswa tipe ini juga termasuk mereka yang gaul. Sudah dapat ditebak kalau mahasiswa tipe ini termasuk golongan mahasiswa yang dikenal dan disukai oleh banyak orang. Teman-temannya banyak. Pergaulannya juga luas tidak hanya sebatas mahasiswa seangkatan dan sejurusan.

Keuntungan Tipe Santai dan Gaul

Keuntungan mahasiswa tipe ini adalah mudah untuk diterima dalam berbagai kondisi. Selalu saja ada kawan yang dapat membantu kebutuhannya. Sebaliknya, Ia juga tidak segan untuk membantu kawan-kawannya apabila membutuhkan pertolongan.

Karena sifat itulah Ia menjadi sangat dikenal. Ia mudah masuk ke dalam berbagai kelompok mahasiswa. Ia tipe orang yang mudah mencairkan suasana, kehadirannya seringkali sangat dinantikan banyak orang.

Menjadi mahasiswa yang dapat juga disebut ‘Sosialita Kampus’ ini memang terasa menguntungkan. Karena tanpa disadari Ia sedang membangun sebuah networking yang sangat baik, dapat bermanfaat di dunia kerja atau usaha setelah lulus kuliah nanti.

3. Wirausahawan

Mahasiswa Pebisnis

Saat ini, mahasiswa yang juga seorang wirausahawan menjadi salah satu tipe mahasiswa yang populer di antara 4 tipe mahasiswa yang ada di kampus. Populer bukan hanya karena Ia dipandang berbeda oleh mahasiswa lainnya karena sudah memiliki sumber pendapatan sendiri saja, namun juga karena pelaku usaha di kalangan mahasiswa masih dapat dikatakan terbatas di Indonesia.

Oleh karena itu, tipe Mahasiswa Wirausahawan sering kali dikagumi karena Ia memiliki nilai lebih berupa kegigihan menjalankan usaha. Teknologi digital yang berkembang pesat memang menjadi salah satu faktor penunjangnya. Namun sebenarnya yang paling berperan dalam diri mereka adalah kuatnya motivasi dan keberaniannya.

Jalannya usaha yang mereka jalankan pun bermacam-macam. Ada yang karena dukungan orang tua, ada yang murni dari pribadi dan dikerjakan sendiri, sampai bekerjasama dengan pihak lain atau teman-teman kuliahnya. Jenis usahanya pun bervariasi dari yang kecil dan sederhana hingga layaknya sebuah usaha yang sudah cukup pesat berkembang.

Tipe Mahasiswa Wirausahawan memang asyik untuk diajak diskusi mengenai bisnis. Pengalaman mereka dalam mencari peluang dan menggarap bisnisnya sangat bergizi tinggi bagi orang yang ingin belajar mengenai dunia bisnis.

Namun, seorang Mahasiswa Wirausahawan harus tetap memperhatikan perkuliahannya. Ungkapan “Sudah Kenal Uang Kuliah pun Terlupakan” bukan kasus yang sedikit terjadi di kalangan mahasiswa akibat sibuk berbisnis.

Tetap jalani perkuliahan dengan baik apabila Anda berminat untuk menjalankan usaha saat kuliah. Tetap ingat prioritas Anda saat ini. Untuk kemudian Anda akan dapat lebih maksimal lagi berbisnis setelah lulus nanti.

Baca juga:

4. Aktivis

Biasanya tipe Mahasiswa Aktivis dianggap sebagai calon-calon politikus ke depannya. Ia akan aktif dalam berbagai organisasi, menjadi anggota partai bahkan wakil rakyat sekalipun.

Memang minat dan keahlian di bidang organisasi ini menjadi faktor yang sangat mendukung peningkatan banyak keterampilan seseorang. Keterampilan analisa, orasi, mengelola aktivitas hingga negosiasi menjadi ciri khasnya.

Ia juga sering dilabeli sebagai “Tukang Kritik” dan “Tukang Demo”. Meskipun tidak sepenuhnya demikian, namun seperti itulah citra seorang Mahasiswa Aktivis.

Anda akan mendapat banyak hal positif dari berkawan dengan mahasiswa tipe ini. Anda akan belajar untuk memandang segala sesuatu dari sudut pandang berbeda. Pola pikir dan daya analisis Anda akan dilatih menjadi lebih tajam. Kepedulian sosial Anda akan bertambah seiring meluasnya wawasan dan pengetahuan Anda.

Meski banyak manfaatnya, namun Mahasiswa Aktivis termasuk tipe yang jarang diminati dibandingkan tipe-tipe mahasiswa lainnya. Hal ini karena anggapan umum bahwa seorang aktivis cenderung akan berlawanan dengan pihak kampus, bahkan dengan tatanan sosial masyarakat umumnya.

Sebenarnya pandangan ini tidak tepat, karena yang sangat berpengaruh adalah bagaimana cara seseorang dalam bertindak dan berpendapat. Bukan karena label “Aktivis”-nya.

Baca juga: 8 Alasan Yang Tepat Untuk Bergabung di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM)

Penutup

Setelah Anda mengetahui 4 tipe mahasiswa di atas, apakah kini Anda sudah mengetahui tipe yang manakah diri Anda? Sebenarnya tidak ada yang salah dengan tipe-tipe di atas. Yang terpenting kuliah dijalani dengan baik disertai prestasi yang memuaskan dengan cara sebagaimana diri Anda sendiri apa adanya.